24 April, 2010
15 April, 2010
Jakarta - Angka 7 memang unik. Bahkan keajaiban dunia pun identik dengan angka 7. Tentunya Anda sering mendengar istilah 7 keajaiban dunia bukan? Pelajaran sekolah tahun 1980-an sering menyebut Borobudur sebagai salah satu dari 7 keajaiban dunia, entah berdasar versi siapa. Kini tahun berganti, 7 keajaiban dunia punya nominasi baru. Penggagasnya adalah Yayasan Tujuh Keajaiban Baru milik pengusaha Swiss, Bernard Weber. Penjaringan nominasi ini sudah dimulai sejak awal Januari 2006 silam. Hasil penjaringan akan diumumkan pada Sabtu 7 Juli 2007 alias 7/7/7. Anda pun bisa berpartipasi memilih 7 keajaiban dunia ini dengan mengklik situs www.new7wonders.com. Pihak yayasan telah menentukan 21 finalis untuk dipilih menjadi 7 keajaiban dunia. 7 keajaiban dunia pertama kali dipilih oleh filsuf Yunani Philon dari Byzantium. Daftar Philon antara lain adalah Taman Gantung Babylonia dan Mercusuar Alexandria. Tetapi bangunan-bangunan tersebut sudah lama tidak terlihat lagi. Menurut Weber, inilah saatnya untuk menentukan 7 keajaiban dunia yang baru. Weber berulang kali mengajak Unesco bergabung dalam proyeknya itu. Namun Unesco enggan dan menyebut bahwa proyek itu merupakan proyek pribadi. 21 nominee keajaiban dunia yang bisa Anda pilih adalah: 1. The Acropolis of Athens (450 - 330 B.C.) Athens, Greece 2. Alhambra (12th century) Granada, Spain 3. Angkor (12th century) Cambodia 4. The Pyramid at Chichen Itza (before 800 A.D.) Yucatan Peninsula, Mexico 5. Christ Redeemer (1931) Rio de Janeiro, Brazil 6. The Roman Colosseum (70 - 82 A.D.) Rome, Italy 7. Statues of Easter Island (10th - 16th Century) Easter Island, Chile 8. The Eiffel Tower (1887 - 89) Paris, France 9. The Great Wall of China (220 B.C and 1368 - 1644 A.D.) China 10. The Hagia Sophia (532 - 537 A.D.) Istanbul, Turkey 11. Kiyomizu Temple (749 - 1855) Kyoto, Japan 12. The Kremlin and Red Square (1156 - 1850) Moscow, Russia 13. Machu Picchu (1460-1470), Peru 14. Neuschwanstein Castle (1869 -1884) Schwangau, Germany 15. Petra (9 B.C. - 40 A.D.), Jordan 16. The Pyramids of Giza (2600 - 2500 B.C), Egypt 17. The Statue of Liberty (1886) New York City, U.S.A. 18. Stonehenge (3000 B.C. - 1600 B.C.) Amesbury, United Kingdom 19. Sydney Opera House (1954 - 73) Sydney, Australia 20. The Taj Mahal (1630 A.D.) Agra, India 21. Timbuktu (12th century) Mali.
Langganan:
Postingan (Atom)